BPS Kabupaten Batang Menghadiri Gerakan Pangan Murah Serentak - Berita - Badan Pusat Statistik Kabupaten Batang

Layanan Online Pelayanan Statistik Terpadu dapat diakses melalui email bps3325@bps.go.id dengan subject Permintaan Data, Sistem Informasi Statistik via WhatsApp (SISWA) pada 0813 2060 5100 atau 0815 183 3325 serta melalui pst.bps.go.id

Kunjungi Gemari Literasi Statistik (GELATIK), Layanan Terpadu Satu Pintu Produk BPS pada s.bps.go.id/gelatikbatang

BPS Kabupaten Batang Menghadiri Gerakan Pangan Murah Serentak

BPS Kabupaten Batang Menghadiri Gerakan Pangan Murah Serentak

8 Maret 2024 | Kegiatan Statistik


Pada hari Jumat, 8 Maret 2024 bertempat di Halaman Pendopo Kabupaten Batang dilaksanakan Gerakan Pangan Murah Serentak. Kegiatan ini bertujuan untuk stabilisasi pasokan dan harga pangan melalui operasi pasar murah sebagai wujud kolaborasi Pemerintah kabupaten Batang dengan Perwakilan Bank Indonesia Tegal, Badan Pangan Nasional, dan Bulog di wilayah Batang.
Pj Bupati Batang, Lani Dwi Rejeki, menyampaikan bahwa operasi pasar murah mempunyai tujuan untuk mengendalikan inflasi dan menstabilkan harga kebutuhan pokok terlebih menjelang bulan suci ramadan. Antusiasme masyarakat yang tinggi terlihat jelas dari antrian yang panjang. Penyelenggaraan ini diharapkan dapat langsung dirasakan manfaatnya oleh warga Kabupaten Batang. Rencananya selain di halaman Pendopo, Pemkab Batang akan melakukan operasi pasar di berbagai kecamatan selama tiga kali.

Dalam kesempatan ini Kepala BPS Kabupaten Batang, Heni Djumadi bersama Forkopimda ikut memberikan pelayanan langsung kepada masyarakat dengan membagikan paket sembako yang berupa beras, minyak goreng, gula, dan sayuran. Kerjasama yang telah terjalin dengan baik ini sebagai langkah nyata dalam menjaga perekonomian dan pengendalian inflasi daerah khususnya di Kabupaten Batang.
Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Kabupaten Batang (Statistics of Batang Regency)Jl.Pemuda No. 90 Batang Telp (62-85) 391004

Faks (62-85) 391004

Mailbox : bps3325@bps.go.id

logo_footer

Tentang Kami

Manual

S&K

Daftar Tautan

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik