Layanan Online Pelayanan Statistik Terpadu dapat diakses melalui email bps3325@bps.go.id dengan subject Permintaan Data, Sistem Informasi Statistik via WhatsApp (SISWA) pada 0813 2060 5100 atau 0815 183 3325 serta melalui pst.bps.go.id
Kunjungi Gemari Literasi Statistik (GELATIK), Layanan Terpadu Satu Pintu Produk BPS pada s.bps.go.id/gelatikbatang
Untuk mendapatkan data BPS, konsumen data dapat datang ke Pelayanan Statistik Terpadu (PST) BPS Kabupaten Batang, Jalan Pemuda No. 90 Batang setiap hari kerja pukul 08.00-15.30
Happy Monday
10 Februari 2025 | Kegiatan Statistik
Pada Senin (10/02), BPS Kabupaten Batang menggelar agenda Happy Monday yang diikuti oleh seluruh pegawai di aula kantor. Kegiatan ini menjadi agenda rutin pengganti apel pagi dengan konsep yang lebih santai dan ceria, bertujuan menciptakan suasana kerja yang nyaman, meningkatkan semangat pegawai, serta mempererat kebersamaan di lingkungan BPS Kabupaten Batang.
Acara diawali dengan yel-yel penyemangat "Tangguh, Objektif, Peduli" (TOP) yang menggema penuh semangat. Setelah itu, Ketua Tim Pengolahan dan SBR, Purwanto, turut memberikan wejangan singkat dan ringan, mengingatkan pentingnya menjaga motivasi dan kebersamaan dalam bekerja. Kegiatan kemudian ditutup dengan doa bersama, sebagai bekal mengawali hari dengan energi positif dan semangat baru.