Menjaga Kualitas Data: Proses Pengolahan Susenas-Seruti 2025 di BPS Kabupaten Batang - Berita - Badan Pusat Statistik Kabupaten Batang

Layanan Online Pelayanan Statistik Terpadu dapat diakses melalui email bps3325@bps.go.id dengan subject Permintaan Data, Sistem Informasi Statistik via WhatsApp (SISWA) pada 0813 2060 5100 atau 0815 183 3325 serta melalui pst.bps.go.id

Kunjungi Gemari Literasi Statistik (GELATIK), Layanan Terpadu Satu Pintu Produk BPS pada s.bps.go.id/gelatikbatang

Untuk mendapatkan data BPS, konsumen data dapat datang ke Pelayanan Statistik Terpadu (PST) BPS Kabupaten Batang, Jalan Pemuda No. 90 Batang setiap hari kerja pukul 08.00-15.30

Menjaga Kualitas Data: Proses Pengolahan Susenas-Seruti 2025 di BPS Kabupaten Batang

Menjaga Kualitas Data: Proses Pengolahan Susenas-Seruti 2025 di BPS Kabupaten Batang

14 Februari 2025 | Kegiatan Statistik


Di BPS, kualitas data menjadi hal utama yang selalu dijaga. Setiap data yang dikumpulkan harus benar-benar mencerminkan kondisi nyata di lapangan, sehingga dapat menggambarkan fakta dan fenomena yang terjadi secara akurat. Mulai dari perencanaan, pengumpulan, pengolahan, hingga penyajian, setiap tahap dikawal ketat agar hasilnya akurat dan dapat dipercaya.

Saat ini, BPS Kabupaten Batang sedang menjalankan proses pengolahan data Susenas Maret dan Seruti Triwulan I 2025. Dalam kerangka Generic Statistical Business Process Model (GSBPM), pengolahan data ini masuk dalam tahapan process, yaitu setelah tahap collect atau pengumpulan data selesai dilakukan.

Sebelum masuk ke tahap pengolahan, dokumen terlebih dahulu diperiksa oleh Pengawas/Pemeriksa Lapangan (PML) dan melewati proses editing serta koding melalui lembar kerja LAPIS SUSU (Lembar Kerja Pemeriksaan Hasil Susenas Seruti). Pengolahan sendiri dilakukan dengan sistem ban berjalan, melibatkan mitra statistik sebagai petugas entri data dan tim IPDS BPS Kabupaten Batang sebagai supervisor.

Sistem yang digunakan berbasis client-server. Pada tahap awal, operator fokus melakukan entri dan mentransfer data, sementara validasi menjadi tugas petugas organik dan PML untuk memastikan data sudah sesuai standar kualitas yang ditetapkan. Semoga proses pengolahan ini berjalan lancar, selesai tepat waktu, dan hasil akhirnya bersih sesuai konsep dan definisi pengukuran.
Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Kabupaten Batang (Statistics of Batang Regency)Jl.Pemuda No. 90 Batang Telp (62-85) 391004

Faks (62-85) 391004

Mailbox : bps3325@bps.go.id

logo_footer

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik